Berkebun dapat menjadi hal yang menyenangkan dan sejenak membuat otak dan pikiran menjadi segar setelah penat oleh pekerjaan. Melihat tumbuhan hijau membuat kita merasa lebih segar dan mengembalikan semangat.
Selain manfaat dari segi kesehatan dan psikologi, memiliki kebun sayur juga dapat memberikan manfaat ekonomis megurangi pengeluaran belanja sayur-sayuran.
Pemerintah Kelurahan Selomerto memiliki lahan kebun sayur mini yang ditanami berbagai tanaman sayuryang dapat dimanfaatkan hasilnya.
Berikut ini adalah berbagai manfaat kebun sayur :
- Membantu meningkatkan kesehatan metabolisme fisik dan mental Anda terjaga.
- Kebun sayur Anda memberikan kontribusi menjaga lingkungan dan menghilangkan jejak karbon (polusi).
- Memperoleh tanaman sayur yang lebih sehat dan menyegarkan karena menanam sendiri tanamannya.
- Membangkitkan emosi atau perasaan Anda lebih positif.
- Dapat menghemat biaya kebutuhan rumah tangga Anda soal dapur